Pada kesempatan ini penulis akan membahas tentang bagaimana cara menyusun makalah yang baik dan benar secara sistematis. Penyusunan dan penulisan makalah harus memperhatikan kaidah penulisan serta unsur-unsur sumber data yang jelas agar makalah tersebut berkualitas.
Susunan Sistematika Makalah
Kata Pengantar
Selain itu, kata pengantar juga harus memuat ucapan permohonan maaf jika dalam kaidah penyusunan terdapat kekeliruan. Hal ini merupakan bentuk kesadaran penulis bahwa dirinya tidak luput dari kesalahan dalam proses pembuatan makalah tersebut.
Daftar Isi
Daftar isi pada dasarnya memuat rincian terhadap judul per bab serta pembahasan yang ditulis dalam sebuah makalah. Dengan adanya daftar isi, pembaca dapat melihat secara sepintas, poin-poin apa saja yang ada dalam makalah yang disusun oleh penulis.
Bab I Pendahuluan
Untuk sebuah makalah yang merupakan tugas pembelajaran atau tugas kuliha, secara garis besar pada bab pertama memuat pendahuluan yang berisi Latar Belakang dari judul atau tema yang diangkat. Tujuan dari penulisan makalah tersebut, serta rumusan masalah.
Tujuan merupakan bagian yang biasanya menuliskan secara terperinci untuk apa sebuah makalah disusun. Apakah untuk memenuhi sebuah tugas kuliah, atau sekedar memberikan informasi umum kepada pembaca atau bahkan keduanya.
Rumusan masalah merupakan gambaran tentang pokok permasalahan yang akan dibahasa dalam makalah yang disusun.
Bab II Tinjauan Pustaka
Bab III Pembahasan
Untuk poin pembahasan secara keseluruhan mencakup hasil yang didapatkan atas pertanyaan yang ada dalam rumusan masalah. Tujuan pembahasan adalah agar pokok permasalahan yang diangkat dalam bab 1 terjawab secara rinci dan detail.
Bab IV Penutup
Daftar Pustaka
Pada bagian ini penulis harus mencantumkan sumber-sumber referensi yang dikumpulkan penulis selama proses penyusunan makalah tersebut. Sumber referensi tersebut bisa berasal dari buku, karya tulis, internet, serta media cetak lainnya.
Dengan memperhatikan sistematika penyusunan diatas, maka akan dihasilkan sebuah makalah yang baik dan benar. Paling tidak, hasil dari karya tersebut bisa bermanfaat dan bukan hanya sekedar untuk memenuhi tugas kuliah semata.
EmoticonEmoticon